17 Nov 2011

SEBAB-SEBAB TERJADINYA PENYIMPANGAN DIKALANGAN PEMUDA

NGANGGUR
Nganggur atau ngak ada kerjaan atau juga nggak ada kesibukan.
Nganggur ini adalah sifat yang mematikan pemikiran, akal, kemampuan  dan mematikan segala yang kita miliki.
Jiwa itu tidak boleh nganggur, harus ada perbuatan, harus tindakan dan harus ada aktivitas. Kalau sudah nganggur maka jiwa akan menjadi tumpul, menjadi berat, menjadi lemah, menjadi bodah yang masuk hanyalah sikap was-was, timbul pemiikiran yang buruk yang mana dari pemikiran buruk akan timbul perbuatan-perbuatan buruk.
Maka dari itu pemuda harus banyak menyibukan diri dengan kegiatan-kegiatan positif bahkan kegiata-kegiatan keagamaan yang mendatangkan manlfaat bagi dirinya maupun orang lain.
Dan agar diri kita punya arah dan tujuan.

2.      KESENJANGAN ANKTARA PEMUDA DAN ORANG TUA.
Kesenjangan ini terjadi jika antara pemuda dan orang tua tidak ada lagi sifat saling perhatian. Hal ini terjadi jika orang tua sudah mengabaikan dan pemuda sudah tidak peduli, sehingga pemuda memiliki kecenderungan mencari perhatian keluar.


Para pemuda seperti ini,  biasanya sudah tidak memperhatikan tindakannya, apakah itu baik ataukah buruk dan menjadi pemuda yang lepas control jauh dari norma kebaikan bahkan norma agama.
Apalagi kondisi sekarang sudah sangat banyak pemikiran-pemikiran yang sangat bertentangan dengan agama, seperti pemikiran LIBERAL, SEKULER dan masih banyak pemikiran-pemikiran sesat lainnya.

3.      PENGARUH TEMAN
Teman sangat berpengaruh dalam merubah karakter seseorang.
Pemuda yang baik bisa akan berubah menjadi pemuda yang buruk itu karena pengaruh teman. Memiliki teman yang berpikiran menyimpang, pemikiran menyeleweng, dan memiliki akhlak yang tidak baik akan sangat berpengaruh pada karakter seorang pemuda.
Rasulullah mencontohkan
Bertemanlah dengan penjual minyak wangi dan jangan berteman dengan pandai besi. Berteman dengan penjual minyak wangi maka kita akan wanginya, sedangkan berteman dengan pandai besi maka kita akan dapat panasnya kena asapnya.

4.      PENGARUH BACAAN
Salah baca maksudnya membaca sesuatu yang salah sehingga menjadikan akidahnya ragu-ragu, masuk dalam kehinaan tidak mendatangkan manfaat dan menjadikannya pemuda yang bergelimang dalam kebatilan.
Membaca jangan dianggap sepele, membaca apa saja harus punya pendamping, mula-mula hanya ingin tahu saja tapi malah nyangkut dihati sehingga pemikiran yang salah itu nyangut dihati ataupun nyangkut dipikiran.
Pikiran kita itu jangan dijadikan seperti tong sampah, hati harus diberi filter sehingga kyang masuk hanya yang baik-baik saja. Jangan diisi dengan sampah-sampah

5.      SALAH PAHAM TENTANG ISLAM.
Banyak pemuda sekarang salah paham dengan islam, mereka menganggap islam itu kolot, islam itu menumpulkan kemampuan, islam itu mengekang pergaulan dan kebebasan.
Mereka berpendapat kalau saya mengikuti islam maka saya akan mundur kebelakang jauh dari moderenisasi.
Jadi jika ada pemuda yang salah paham tentang islam maka harus diberitahu, mereka harus diberi tahu bahwa islam itu tidak mengekang, tapi mengarahkan, islam itu sejalan dengan zaman, islam itu cocok untuk siapa saja, kapan saja dan dimana saja.
Memang didalam islam itu ada aturan, namu aturan itu ditujukan untuk kemaslahatan bagi manusia didunia maupun akhirat. 

dikutip dari ceramah ust. Abdullah Shaleh Hadrami

1 komentar :